Sabtu, 09 Maret 2013

Pembekalan Safari Dakwah 1434 H

Posted by Unknown On 14.53 | No comments
     Safari Dakwah merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Modern (PPM) Al-Ihya. Kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian Pesantren Al-Ihya kepada masyarakat. Landasan adanya kegiatan Safari Dakwah ini adalah Surat An-Nisa ayat 9 yang artinya "Dan hendaklah kamu takut (khawatir) jika dibelakang mereka meninggalkan keturunan yang lemah dan khawatir akan kesejahteraan mereka, oleh karena itu hendaklah mereka bertaqwa kepada Allah dan hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar”.
    Kegiatan Safari Dakwah dimulai dengan upaca pembukaan, kemudian acara inti pengabdian berupa mengajar di TPA/MD, SD, SMP, dan ibu-ibu pengajian, pelatihan-pelatihan juga kegiatan-kegiatan lainnya. Setelah kegiatan inti selesai, kegiatan Safari Dakwah ditutup dengan Upacara Penutupan. Untuk mempersipkan Tim Safari Dakwah yang baik, OSPPMA mengadakan pembekalan kepada Tim Safari Dakwah. Pembekalan ini berupa materi-materi dan pelatihan-pelatihan yang dibutuhkan ketika Kegiatan Safari Dakwah berlangsung. Kegiatan pembekalan ini dimulai senin, 04 Maret 2013 bertempat di Masjid Al-Ihya. Menurut Koordinator Pendidikan Kegiatan Safari Dakwah menyebutkan bahwa "Dengan adanya pembekalan yang sudah di set sedemikian rupa, diharapkan Tim Safari Dakwah 1434 H semakin siap menghadapi medan Safari Dakwah nanti." Oleh sebab itu, Bagian Pendidikan yang merupakan bagian yang menyelenggarakan pembekalan ini mempersiapkan materi dan pemateri dengan matang. Adapun materi yang disampaikan saat pembekalan Safari Dakwah ini sebagai berikut :

No.
Nama Pemateri
Waktu Penyampaian (Jam)
Materi
1.
Ust. Maman Sumari, S.Pd.I
Senin, 4 Maret 2013 (19.30 WIB)
Fiqih Dakwah
2.
Ust. Syamsudin
Selasa, 5 Maret 2013 (19.30 WIB)
Cara Mengajar
3.
Ust. Agus Hidayatul R, S.TP
Rabu, 6 Maret 2013 (19.30 WIB)
Penyusunan Laporan dan Presentasi
4.
Ust. Drs. Mukhlisin, M.Pd.I
Kamis, 7 Maret 2013 (19.30 WIB)
Akhlakul Karimah
5.
Ust. Edri Purwanto, S.Pd, M.Hum
Jum’at, 8 Maret 2013 (19.30 WIB)
Komunikasi Efektif
6.
Ust. Agus Hidayatul R, S.TP
Ahad, 17 Maret 2013 (09.00 WIB)
Training for Trainer (TFT)
(Ag/red)

0 komentar:

Blogroll

www.ppmalihyakuningan.org

About